Pages

11/28/12

RockFest 2012




JakartaRockfest 2012 hari ke-2 (11/11) menjadi hari yang ditunggu-tunggu karena band pamungkasnya memiliki personel yang dahsyat dalam skillnya. Beranggotakan Mike Portnoy eks Dream Theater pada drum yang membuat para penonton tertarik untuk melihatnya, setelah sekian lama menunggu kedatangannya, dengan Billy Sheehan (Mr. Big) menjadi bassistnya menjadi pendongkrak antusias para penonton apalagi ada juga Derek Sherinian mantan keyboardist Dream Theater yang pernah satu band dengan Mike Portnoy, tentunya penonton makin antusias untuk menyaksikan mereka, pada gitaris ada Tony MacAlpine gitaris pengiring Steve Vai dengan skill yang luar biasa.


Rockfest hari ke-2 dimulai pukul 16.00, dibuka dengan band-band lokal di Stage Whatever (ada 3 stage di Rockfest 2012, Overdrive, Whatever dan Distortion, main stage ada di Distortion Stage). Pada Stage Whatever diisi oleh band-band lokal. Lalu menjelang maghrib panggung utama ke-2 yaitu Overdrive Stage diisi band band lokal ternama, yang tampil pertama adalah Sweet As Revenge, band beraliran post-hardcore yang membuat para penonton lebih berenergi, dengan tata suara yang gahar penuh distorsi.

Setelahnya ada Besok Bubar pada main stage, Distortion Stage, band beraliran grunge garage rock ini sangat membuat penonton makin antusias, dengan musik rocknya yang sangat kental membuat para penonton ikut terbawa suasana, dengan vokalis yang memiliki humor tinggi hingga menjadikan show ini lebih menarik. Setelahnya ada The Wild Boys di Overdrive Stage, band beraliran rock pula tetapi mereka melantunkan lagu-lagu rock klasik (jadul) dengan vokalisnya yang berawajah bule dan dengan suara rock yang melengking tinggi, membuat malam menjadi kian panas..

Selanjutnya ada band Blitzkrieg, beraliran progressive rock, membawakan lagu-lagu dari Stratovarius. Selanjutnya ada The Miracle, band ini sama seperti Blitzkrieg, dengan komposisi dan skill personel yang mantap, mereka membawakan lagu mereka sendiri dengan komposisi lagu seperti layaknya Dream Theater, wow.... Selanjutnya adalah acara yang ditunggu-tunggu, sekitar pukul 22.00 panggung utama, Distrotion Stage ditutup oleh kain panjang hitam, menutupi bagian depan panggung, penonton mulai berteriak memanggil nama Mike Portnoy. Setelah menunggu 15 menit akhirnya Derek Sherinian keluar memainkan keyboardnya memainkan intro A Change of Season, selanjutnya MacAlpine masuk panggung, disusul Billy Sheehan dan penonton makin bergemuruh saat Mike Portnoy memasuki stage dan menuju singgasananya. Penonton kian panas saat mereka membawakan lagu-lagu dengan skill yang luar biasa. Sekitar satu setengah jam, para penonton disuguhi penampilan yang memukau dan penuh skill, merekapun menutup penampilan mereka dengan lagu Shy Boy ciptaan Billy Sheehan saat bersama David Lee Roth, dan acarapun selesai.

Teks & Foto: Muhamad Ridlo





















No comments:

Post a Comment